7 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan
Thursday, June 11, 2020
Add Comment
Daun salam merupakan salah satu daun yang digunakan sebagai penyedap dalam sebuah masakan, terutama masakan berkuah. Selain memberi aroma yang khas, daun salam pada kuah sayur juga memberikan manfaat yang luar biasa bagi kesehatan.
Diantara kandungan daun salam yang berguna bagi tubuh yaitu vitamin C, vitamin A, kalsium, asam folat, magnesium dan potasium. Kandungan tersebut membuat air rebusan daun salam memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Beberapa manfaat tersebut diantaranya:
1.Mengatasi sesak Napas
Aroma khas yang dimiliki daun salam dapat mengatasi sesak napas. Cara menggunakannya dapat dengan berbagai cara, yakni dapat dengan dikonsumsi dan yang kedua dengan cara dijadikan minyak.
Jika dikonsumsi dapat direbus dengan air hingga mendidih, kemudian minum ramuan daun salam tersebut. Namun jika lebih suka digunakan sebagai obat usap, maka caranya yaitu dengan mencampurkan minyak kelapa dengan daun salam, kemudian panaskan. Setelah dingin, minyak dapat digunakan.
2. Menyembuhkan Migrain
Bagi yang sering mengalami migrain, sebaiknya menggunakan terapi air daun salam sebagai obat alami. Dengan rutin minum air rebusan daun salam setiap hari.
3. Mengatasi Masalah Menstruasi
Bagi wanita yang mengalami siklus menstruasi yang tidak lancar, dapat menggunakan air rebusan daun salam untuk mengatasinya. Air daun salam mengandung zat besi, sehingga dapat meperlancar siklus menstruasi.
Selain itu, beberapa masalah wanita ketika haid juga dapat diatasi dengan air ebusan daun salam. Diantaranya yaitu nyeri haid, pusing, nyeri kontraksi payudara dan berbagai masalah yang berhubungan dengan menstruasi.
4. Menstabilkan Diabetes
Gula darah yang tinggi dapat diatasi dengan rajin mengonsumsi air rebusan daun salam. Kandungan daun salam yang antioksidan dapat membantu pankreas memproduksi insulin dengan baik.
5. Menyehatkan Ginjal
Air rebusan daun salam juga dapat mengurangi urease dalam tubuh. Ureas merupakan enzim yang dapat memicu munculnya batu ginjal. Konsumsi air rebusan daun salam sebagai pencegahan yakni setiap dua hari sekali.
6. Menurunkan Berat Badan
Bagi yang sedang menjalani program diet, sebaiknya diet dengan cara yang herbal. Disamping dengan cara mengonsumsi makanan sehat, bahan alami seperti daun salam juga dapat membantu meluruhkan lemak dalam tubu melalui keringan dan urine.
7. Mengatasi Flu dan Batuk
Penyakit remeh yang sudah merakyat ini ternyata cukup mengganggu. Meski terbilang remeh, flu dan batuk jika dibiarkan juga dapat menjadi masalah yang serius.
Untuk itu cobalah mengonsumsi air rebusan daun salam untuk menyembuhkan flu dan batuk. Kandungan zat aktif dalam daun salam juga dapat menghalangi segala macam bakteri dan zat berbahaya yang dapat masuk dalam tubuh.
Itu tadi beberapa uraian tentang manfaat daun salam bagi kesehatan. Setelah membacanya, sebaiknya selalu siapkan daun salam sebagai persediaan. Namun tidak ada salahnya jika menanam pohon daun salam di pekarangan rumah, agar dapat mengambil daun salam yang masih segar setiap kali akan dibutuhkan.
0 Response to "7 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan"
Post a Comment